Breaking News
Paluta  

Perayaan Hut RI Ke 77 di Desa Aek Haruaya Berlangsung Sukses.

Paluta.ICWPost.id
Ada yang berbeda dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Desa Aek Haruaya kecamatan Portibi kabupaten Padang Lawas Utara kali ini peyelengara acara Keturunan Jarendo yang di adakan di lapangan bola, Rabu (17/08). Rangkaian kegiatan perlombaan tahun ini lebih banyak dan meriah dari tahun-tahun sebelumnya.

Pada peringatan HUT kemerdekaan yang di panitiakan masyarakat keturunan ni Jarendo, acara perlombaan panjat pinang, tarik tambang, dan lomba mengukur kelapa dan banyak lagi macam macam perlombaan nya.

Sedangkan rangkaian acara peringatan kemerdekaan dimulai sejak pukul 01.20 WIB. Acara peringatan HUT Kemerdekaan dimulai dengan persembahan tarian oleh anak SD Desa Aek Haruaya, yang paling berbeda kali ini banyak kita buat perlombaan untuk kaum bapak bapak dan ibu ibu nya juga.

Japner siregar selaku penggas di dalam acara ini dan selaku bendahar keturunan jarendo mengatakan kepada media ICWPost Paluta, saya sangat berterimakasih kepada seluruh kahaanggi yang turut serta mensukseskan acara Hut kemerdekaan Indonesia di desa Aek Haruaya tercinta ini dan telah menyumbangkan materi dan tenaga nya.

Tambahnya lagi, insyallah kita di berikan kesehatan dan umur yang panjang dan di berikan kesuksesan sepanjang masa kita akan buat untuk di Hut yang ke 78 lebih meriah lagi, tutupnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan acara bebas siapa yang mau menyumbangkan suara emas nya di persilakan bernyanyi, dan di akhir acara terlaksana dengan sukses. (BHS)