Breaking News
Sumut  

Asahan Ricuh, Tolak Kenaikan Harga BBM

Kisaran.ICWPost.id
Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Asahan melakukan aksi unjuk rasa penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di Gedung DPRD Asahan, Kamis (1/9).
Massa aksi sempat melakukan aksi bakar ban serta keranda mayat yang mereka bawa sebagai bentuk kekesalan mahasiswa atas tidak berpihaknya pemerintah kepada rakyat
Aksi ricuh dipicu setelah mahasiswa HMI masuk ke halaman kantor DPRD Asahan dan mulai mencangkul untuk membentuk lubang sebagai aksi untuk menanam tubuh merek di lubang tersebut, namun dihalang-halangi oleh Kabag Ops Polres Asahan Kompol Yayang. “Hei sudah itu. Jangan digali-gali di sini,” kata Yayang.
Suasana memanas hingga beberapa orang mahasiswa berhasil menduduki ruang paripurna. Beberapa menit menduduki ruang utama gedung dewan ini, para mahasiswa keluar dari dalam ruangan. “Awalnya aksi kami berjalan normal namun ada keributan saat adanya oknum polisi yang menghalang-halangi kami dan membuang bendera kami. Kami tidak terima, inilah yang membuat teman-teman aksi menjadi marah,” kata Ketua HMI Cabang Kisaran, Syaiful Rangkuti. (Red01/Ril)