Breaking News
Medan  

Mengancam Dengan Senjata Tajam, Wartawan Jadi Korban Begal di Amplas

Medan.icwpost.id

Dalam aksinya para penjahat jalanan itu mengancamnya menggunakan senjata tajam jenis arit. Saat itu, korban berniat pulang ke rumahnya di Bandar Setia, Tembung sepulang dari Pasar Induk Lau Cih Padang Bulan Medan. Sugiatmo yang berprofesi sebagai wartawan menjadi korban kawanan begal saat melintas di Jalan Sisingamangaraja tepatnya dekat Fly Over Amplas, Rabu (12/4) dini hari.

Sampai di kawasan Fly Over, Jalan Sisingamangaraja menuju Terminal Amplas, korban dipepet dua sepeda motor dikendarai empat orang dari arah belakang. Seorang begal yang duduk di boncengan mengacungkan arit memaksa korban berhenti. Setelah berhenti, pelaku yang berada di motor lainnya mengambil paksa sepeda motor korban jenis Honda Vario BK 5839 AIV.

Korban sempat berusaha mempertahankan motor dengan tidak memberikan kunci kontak sehingga terjadi saling tarik. Namun, bagian gantungan kunci kontak motor terlepas sehingga berhasil dikuasai pelaku. Selain itu, pelaku yang memegang arit menghunuskan ke korban hingga membuatnya ciut dan kabur. Sedangkan kawanan begal tersebut melarikan diri ke arah Terminal Amplas.

Sekira 30 menit setelah kejadian, lewat rombongan patroli Sabhara Polda Sumut mengendarai motor. Korban kemudian diarahkan untuk melapor ke Polsek Patumbak. Laporan korban sudah diterima dengan Surat Tanda Penerimaan Laporan Nomor: LP/B/281/IV/2023. Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Patumbak, AKP Ridwan, ketika dikonfirmasi mengaku sedang melakukan penyelidikan terhadap pelaku. “Kita sudah datangi TKP dan memintai keterangan saksi. Kita masih mengumpulkan bukti-bukti petunjuk,” pungkasnya. (Red01/ril)