Breaking News
Sumut  

20 Tahun Dikubur, Jasad Ditemukan Utuh di Labuhan Batu

20 Tahun Dikubur, Jasad Ditemukan Utuh di Labuhan Batu

Labuhan Batu.ICWPost.id

Warga di Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut), dibuat heboh dengan ditemukannya jasad yang masih utuh meski sudah 20 tahun dikubur. Jasad itu ditemukan usai tanah perkuburan mengalami longsor.

Peristiwa itu terjadi di tempat pemakaman umum (TPU) di Desa Janji, Kecamatan Bilah Barat, Labuhanbatu. Nama yang tertulis di batu nisan jasad itu yaitu Lebu yang meninggal pada Jumat (4/10/2002), berarti jasad itu sudah 20 tahun dikubur

“Menurut pengalaman itu udah hancur lah itu. Baru inilah kejadian nampak kain kafan utuh. Biasanya kalau kami mengorek-ngorek (menggali) di sini cuma selalu dapat tulang, kalau kain kafan gak pernah dapat,” kata pengurus pemakaman Desa Janji, Arwin Pohan seperti dilansir dari detiksumut, Jumat (15/4).

Bukan hanya jasadnya, kain kafan dari jasad ini juga utuh. Arwin Pohan menyebut hal ini belum pernah dia temukan selama dia berada di lokasi perkuburan.

Kepala Desa Janji, Ahmad Sofyan, mengatakan jasad ini ditemukan oleh anak-anak yang bermain di sekitar lokasi. Mereka melihat ada jasad karena tanah longsor akibat digerus air.

“Memang tanahnya di situ kan curam. Jadi kemungkinan besar digerus air. Selanjutnya makam jasad itu akan kita pindahkan, menunggu keluarganya datang,” kata Sofyan

Menurut Sofyan berdasarkan nama yang tertulis di batu nisan tersebut bukan merupakan warga Desa Janji. Untuk itu, proses perpindahan jasad akan menunggu kedatangan keluarga. (Red01/Ril)